Profile
Kabupaten Lingga tidak hanya terkenal dengan keindahan pantai serta budaya khas Melayu saja.
Agak menepi dari pusat kota Lingga, terdapat spot wisata yang menjadi incaran warga lokal bahkan wisatawan.
Sejumlah pengunjung yang kebanyakan warga Tionghoa tampak menikmati pemandian alami bersumber dari Gunung Muncung itu.
Pengunjung sepi ini pun dimungkinkan karena cuaca hujan di wilayah Dabo Singkep, sehingga tak banyak yang mengunjungi Batu Ampar, karena suhu yang dingin.
Beberapa pengunjung juga tampak hanya merendamkan kakinya ke dalam air dan juga berswafoto.
Air Terjun Batu Ampar ini merupakan salah satu wisata unggulan dan paling sering dikunjungi oleh wisatawan lokal ataupun wisatawan luar.
Untuk weekend atau di akhir pekan, pengunjung di wisata ini bisa mencapai puluhan hingga ratusan orang yang ingin menikmati pemandian.
Wisata alam yang berada di pinggiran hutan sekitar Air Salak, Desa Batu Kacang ini menawarkan pemandian alami dari air asli aliran pegunungan.
Tentu saja, wisatawan tidak hanya disuguhi dengan pemandangan air terjun dan hutan alamnya yang indah, tapi juga bisa menikmati pemandian airnya dengan puas.
Batu Ampar sendiri sudah disediakan dua kolam renang yang dibagi untuk golongan orang dewasa dan golongan anak-anak.
Jangan khawatir, orang tua juga bisa mengajak anak-anaknya untuk ikut merasakan moment pemandian air gunung itu.
Selain itu juga, para wisatawan bisa mandi dibawah kaki air terjun, jika hendak merasakan sensasi disirami langsung air dari gunung muncung Dabo Singkep itu.
Meski tidak ingin mandi atau berenang, wisatawan juga bisa menaiki tanjakan untuk melihat indahnya wisata ini.
Dengan melihat bebatuan dan aliran sungai dari gunung muncung ini, pengunjung tentu merasa puas dan bisa sejenak menghilangkan mumet atau stres seusai bekerja.
Di tempat ini juga disediakan banyak pondok besar untuk pengunjung yang membawa keluarga besar, untuk duduk dan makan bersama.
Satu pondok ini cukup menampung belasan orang di dalamnya.
Tapi tenang, pondok ini disediakan tanpa dipungut biaya oleh pengelola wisata alias gratis.
Selain itu, di tempat ini juga disediakan Mushala atau rumah ibadah orang beragama Islam jika hendak melaksanakan shalat.
Beberapa pedagang dari warga setempat juga menjual beraneka makanan dan minuman di tempat ini.
Di tempat ini, akses sinyal atau jaringan internet cukup bagus untuk para pengunjung yang ingin mengupdate status saat bepergian.
Untuk masuk di wisata Air Terjun Batu Ampar ini, penumpang banyak dikenakan biaya parkir dengan harga Rp 6 ribu per orang.
Map
Sorry, no records were found. Please adjust your search criteria and try again.
Sorry, unable to load the Maps API.